Status Withdrawal Paypal Complete, Tetapi Dana Tidak Masuk di BRI
Pada kesempatan ini, saya ingin menceritakan tentang pengalaman saya ketika penarikan uang (withdrawal) dari akun Paypal ke rekening BRI. Saya melakukan penarikan sebesar $ 202 atau Rp. 2.336.550 pada waktu itu, itu adalah uang yang telah saya dapatkan dari Bubblews. Pada tanggal 4 Juni 2014, saya mendapati bahwa status withdrawal dari akun Paypal saya menyatakan “COMPLETE”, itu artinya uang berhasil dikirim ke rekening BRI saya. Saya sudah mengecek berulang kali di rekening BRI saya, tetapi dananya belum juga datang. Pada tanggal 10 Juni 2014 bertepatan dengan hari Jum’at, teman saya menyarankan untuk menunggu sampai hari Senin karena bank BRI libur di hari Sabtu dan Minggu sehingga memungkinkan uang tidak masuk ke rekening.
Setelah hari Senin, saya sering mengecek rekening BRI saya melalui internet banking sampai malam hari, dan tidak ada dana yang masuk di Rekening BRI saya. Saya mulai khawatir dan bersedih, tentu uang Rp. 2.336.550 bukan hitungan yang sedikit. Saya berpikir untuk mengikhlaskan uang itu, mungkin belum rizki saya. Saya hanya tidak mau kejadian seperti itu terulang kembali, tidak masalah kehilangan uang Rp. 2.336.550.
Nah, pada tanggal 9 Juni 2014, saya menarik dana lagi sebesar $ 102 atau Rp. 1.156.373 dari akun paypal ke rekening BRI saya, itu juga adalah uang yang telah saya dapatkan dari Bubblews. Pada tanggal 10 Juni 2014, status withdrawal Paypal menyatakan “COMPLETE”. Saya segera cek dana masuk di rekening BRI saya, tetapi tidak ada dana yang masuk. Tentu saya sangat sedih dan kecewa, saya bahkan tidak tahu mana yang salah antara Paypal dan bank BRI.
Anehnya, pada tanggal 9 Juni 2014, saya dan teman saya melakukan penarikan di hari yang sama. Tetapi, saya menarik ke rekening BRI sedangkan teman saya menarik ke rekening BNI. Pada tanggal 11 Juni 2014, teman saya mengatakan bahwa dananya dari penarikan telah masuk ke rekening BNI. Tentu ini membuat saya sangat sedih, dia juga menyarankan saya untuk mengubah data bank di akun Paypal saya dengan bank BNI.
Jadi, uang saya tidak sampai sebesar Rp. 2.336.550 + Rp. 1.156.373 = Rp. 3.492.923. Itu bukan hitungan yang kecil bukan ?. Ya, saya sudah sering melakukan penarikan atau withdrawal dari akun Paypal ke rekening BRI saya, dan semuanya berhasil. Uang saya tidak sampai ke rekeing BRI saya pada dua penarikan terakhir, pada tanggal 4 dan 10 Juni 2014. Ini mungkin menjadi pembelajaran dan pengalaman bagi saya, dan saya harap Anda juga bisa mengambil manfaat dari pengalaman saya.
Pada tanggal 15 Juli 2014, dana saya telah masuk ke rekening BRI.
PENTING !!! Baca kisah perjuangan saya untuk mendapatkan dana saya di Dana Withdrawal Masuk di BRI Setelah Sebulan Pending, Terima Kasih Paypal.
Terima kasih.