Tips Mendapatkan Penghasilan Online Dari Mengelola Blog
Internet berfungsi bukan hanya untuk mempermudah manusia memperlancar komunikasi, informasi, dan pengetahuan, tetapi juga untuk mengelola bisnis dan penghasilan online. Internet sebagai sarana untuk menghasilkan uang online memang sudah tidak asing lagi, terutama pagi para pengguna internet aktif.
Kesempatan untuk menghasilkan uang online dari internet memang menjadi peluang besar bagi setiap orang, Anda pun demikian. Ini adalah peluang besar yang bisa Anda manfaatkan, tetapi ini tergantung bagaimana Anda harus berpandai-pandai untuk menghasilkan uang online.
Ya, ada banyak cara mendapatkan uang online yang bisa Anda manfaatkan dari internet. Berikut ada beberapa cara yang mungkin bisa membantu Anda dalam hal ini :
1. Memanfaatkan Blog Untuk Menghasilkan Uang
Bagi Anda yang gemar menulis di blog, tentu Anda ingin memberikan manfaat kepada orang lain melalui tulisan Anda. Tetapi, Anda pun bisa memanfaatkan blog Anda untuk menghasilkan uang dari internet. Ya, tentu untuk mendapatkan uang dari blog ada beberapa beberapa cara, Anda bisa mempelajarinya di Bagaimana Cara Menghasilkan Uang Dari Blog ?.
2. Menjadi Penulis Freelance Online
Selain memanfaatkan blog untuk mendapatkan uang online melalui tulisan, di luar sana ada banyak situs yang juga bisa Anda manfaatkan. Anda hanya perlu untuk bergabung dan menjadi anggota, kemudian Anda memulai menulis lalu mempublikasikan tulisan Anda tentu saja Anda harus memahami beberapa aturan yang diterapkan oleh masing-masing situs. Di antara beberapa situs untuk para penulis freelance online adalah Bubblews, CGP Gallery, Triond, Hubpages, dan lainnya.
3. Membuat Website Untuk Penjualan Produk
Sama halnya dengan berjualan di kehidupan Anda sehari-hari, Anda pun bisa melakukan penjualan produk melalui website. Dari website tersebut, Anda akan melakukan penjualan dan secara online, tentu saja ini membutuhkan modal yang tidak sedikit dan juga keahlian di bidang internet marketing. Contoh situs penjualan online seperti Lazada dan situs penjualan online lainnya.
4. Membuat Website untuk Pemasaran Jasa
Selain penjualan online, Anda pun bisa membuat sebuat website untuk promosi jasa Anda, misalkan Anda membuat website untuk jasa VCC, jasa desain web dan pemrogaman, jasa translator, jasa konsultan online, jasa konversi mata uang online, dan lainnya.
5. Memanfaatkan Situs Komunitas Penjualan dan Pemasaran
Untuk melakukan penjualan dan pemasaran jasa online, Anda tidak harus memiliki sebuah website. Anda bisa memanfaatkan situs komunitas di internet, misalnya Anda bisa menjual barang atau promosi jasa dengan memasarkannya di Kaskus, Olx, dan Berniaga, Anda juga bisa menjual hasil desain blog dan web di ThemeForest, dan lainnya.
6. Memanfaatkan Monetisasi Youtube
Anda tentu sangat mengenal Youtube sebagai salah satu situs video milik Google. Tetapi, siapa sangka bahwa saat ini Youtube sangat digemari sebagai salah satu situs penghasil uang online. Baca selengkapnya bagaimana cara menghasilkan uang dari Youtube di Cara Mendapatkan Uang dari Video Youtube.
7. Trading Item Game
Bagi Anda yang suka bermain game online, ini tentu menjadi kesempatan Anda. Selain Anda mendapatkan hiburan dan kesenangan, Anda juga mendapatkan uang online dari game yang Anda mainkan. Beberapa game yang bisa Anda manfaatkan untuk trading item adalah Dota 2, Counter Strike, Team Fortress 2, dan lain-lain. Anda bisa melakukan trading item gaem tersebut di Steam Community Market.
8. Bisnis Valuta Asing
Anda mungkin lebih sering mendengar kata “Forex” daripada Valuta Asing. Ya, bisnis Forex adalah bisnis yang sangat mengiurkan juga mengecewakan, karena keuntungan dan kerugian berbanding sama-sama 50 %. Ini tergantung bagaimana Anda berpandai-pandai dalam menentukan menganalisa pasang surut dollar dunia. Saya memang kurang faham tentang Forex, jika Anda berminat, Anda bisa mencari tutorialnya di internet.
9. Bergabung di PTC
Paid to Click atau Anda sering mendengarnya sebagai PTC adalah situs yang memberikan kesempatan Anda untuk mendapatkan uang online melalui klik, tetapi hanya dalam skala kecil. Ya, lumayan untuk uang jajan dan pengalaman, biasanya Anda akan mendapatkan sekitar Rp. 50 - Rp. 200 per klik. Ada banyak situs PTC di di luar Indonesia, misalkan Neobux, Probux, ClixSense, dan lainnya, pembayaran biasanya melalui Paypal, Payza, Trustwave, dan lain-lain. Sedangkan situs PTC lokal seperti HIT-ID PTC Indonesia, Surgaklik, Klikajadeh, dan lain-lain. Tentu pembayaran bisa langsung ke rekening Anda.
10. Sharing Media Sosial
Anda pun bisa memanfaatkan media sosial seperti Facebook, Twitter, dan Google + untuk mendapatkan uang online. Caranya sangat mudah, hanya dengan sharing ke media sosial, Anda akan mendapatkan uang. Jumlah uang yang didapat tergantung dengan jumlah followers Anda di masing-masing media sosial dan ketentuan masing-masing situs. Adapun beberapa situs sharing media sosial seperti Social Link Media, Goviral, dan lain-lain.