Cara Membuat Sound Klik Pada Tombol Aplikasi Android di MIT App Investor 2 (AI2)
Posting ini mungkin menjadi posting lanjutan dari posting sebelumnya mengenai tutorial membuat aplikasi android di MIT App Investor 2 (Ai2). Namun, pada tutorial kali ini, saya akan sharing tentang cara membuat memasukkan sound pada project aplikasi android. Tetapi, sebelum itu, kamu mungkin bisa membaca beberapa tutorial membuat aplikasi android di MIT App Investor 2 (AI2) berikut ini :
Cara Membuat Aplikasi Android Gratis di MIT App Investor 2 (AI2) Tanpa Koding (Pengenalan).
Cara Memasukkan Link Website ke Button Image di MIT App Investor 2 (AI2).
Nah, pastinya dalam membuat aplikasi android, kamu juga perlu memasukkan sound, minimal sound ketika pengguna klik setiap tombol, tentunya agar aplikasi androidmu terkesan sedikit menarik.
Untuk itu, di sinilah saya berharap tutorial ini bisa memberikan manfaat bagi kamu semua dalam membuat project di MIT App Investor 2 (AI2) :
1. Buatlah project baru di MIT App Investor 2
2. Klik sub menu “User Interface” lalu seret “Button”ke dalam layar viewer
3. Klik sub menu “Media” lalu seret “Sound” ke dalam layar viewer
4. Pada komponen “Sound”, klik “Source” lalu apload sound, lihat gambar :
Baca lebih lengkap :
Cara Membuat Screen Menu Utama Aplikasi Android di MIT App Investor 2
Cara Menghubungkan 2 Screen Aplikasi Android di MIT App Investor 2 (AI2)
Cara Membuat Form Email (Mengirim Email) di MIT App Investor 2 (AI2).
5. Masuk ke halaman “Blocks” (sebelah pojok kanan atas”
6. Klik “Button1” lalu klik “When [Button1].Click – Do”
7. Klik “Sound1” lalu klik “Call [Sound1].Play”
8. Gabungkan komponen seperti gambar berikut ini :
Untuk lebih jelas, silahkan tonton video tutorial berikut ini :