A'buduka Robbi (Langitan) - Lirik dan Terjemah Indonesia
A'buduka Robbi (Langitan) - Lirik dan Terjemah Indonesia - Syair qasidah "A'buduka Robbi" merupakan salah satu syair qasidah yang pernah dilantunkan oleh grup sholawat An-Nawabiyah, Pondok Pesantren Langitan, Widang, Tuban, Jawa Timur. Syair ini dilantunkan dengan merdu oleh Ust. Syamsuddin.
Saya masih sangat ingat saat masih menginjak di kelas satu madrasah tsanawiyah dulu, pertama kali mendengar syair qasidah "A'buduka Robbi" ini karena guru mengaji saya sering memutarnya di pondok. Sehingga, sampai saat ini syair lagu qasidah tersebut masih teringat.
Namun, saat ini banyak grup-grup sholawat banjari dan semacamnya yang mulai melantungkan syair qasidah ini, meskipun bisa dibilang tidak banyak, seperti grup Muhasabatul Qolbi dan lainnya. Kamu bisa menemukan video-video lantunan syair qasidah ini di youtube dan media sosial lain.
Syair qasidah "A'buduka Robbi" sendiri, di dalamnya mengisahkan tentang ketauhidan dan keesaan Allah SWT sebagai Tuhan yang senantiasa wajib disembah, Dialah yang Maha Kuasa atas segala macam urusan hamba-hamba-Nya.
Nah, adapun lirik syair qasidah "A'buduka Robbi" dengan bahasa Arab dan disertai terjemahnya di dalam Bahasa Indonesia bisa dilihat, dibaca, dan diresapi seperti di bawah ini :
اَعْبُدُكَ رَبِّيْ
Aku menyembah-Mu, wahai Tuhanku
اَعْبُدُكَ رَبِّيْ اَعْبُدُكْ # اَسْعَى اِلَيْكَ اَقْصْدُكْ
Aku menyembah-Mu wahai Tuhanku, aku menyembah-Mu # Aku berusaha kepada-Mu, aku menuju pada-Mu
اَذْكُرُ اِسْمِكَ اُسَبِّحُكْ # عَلَى نَعْمَائِكَ اَشْكُرُكْ
Aku menyebut nama-Mu, aku menyucikan-Mu # Pada nikmat-nikmat-Mu, aku bersyukur
خَلَقْتَنِيْ رَبَّيْتَنِيْ # مِنَ الْعَدَمْ اَوْجَدْتَنِيْ
Engkau menciptakanku, Engkau merawatku # Dari ketiadaan, Engkau mewujudkanku
بِالْعَقْلِ قَدْ فَضَّلْتَنِيْ # وَبِالْهُدٰى اَكْرَمْتَنِيْ
Dengan akal, Engkau telah mengutamakanku # Dengan petunjuk, Engkau memuliakanku
اَعْبُدُكَ بِحُبِّيْ لَدَيكْ # اَعْبُدُكَ بِفَقْرِيْ اِلَيكْ
Aku menyembah-Mu dengan cintaku di sisi-Mu # Aku menyembah-Mu dengan butuhnya diriku pada-Mu
لَا سُلْطَانْ يَعْلُو عَلَيكْ # اَمْرُ حَيَاتِيْ مُلْكُ يَدَيكْ
Tiada kekuasaan yang mengungguli-Mu # Urusan hidupku adalah kerajaan kekuasaan-Mu
بِوُجُوْدِيْ اَشْعُرْ بِحُبِّكْ # بِسُجُوْدِيْ اَشْعُرْ بِقُرْبِكْ
Dengan wujudku, aku merasakan cinta-Mu # Dengan sujudku, aku merasa dekat dengan-Mu
بِخُشُوْعِيْ اَشْعُرْ بِكَمَالِكْ # بِحَيَاتِيْ اَشْعُرْ بِجَلَالِكْ
Dengan kekhusyukanku, aku merasakan kesempurnaan-Mu # Dengan hidupku, aku merasakan keagungan-Mu.