Cara Mudah Jual Beli Item Game di Market Steam

Cara Mudah Jual Beli Item Game di Market Steam

Jual Beli Item Game di Market Steam – Steam adalah platform distribusi digital yang dikembangkan oleh Valve Corporation yang telah diluncurkan tahun 2003. Steam telah menjadi salah satu platform terbesar dan paling populer untuk distribusi game visual online dan software tertentu. Selain berfungsi sebagai toko online, Steam juga menyediakan berbagai fitur yang memudahkan para gamer untuk mengelola koleksi game mereka. Dengan fitur ini, mereka dapat berinteraksi dengan komunitas dan mendapatkan update game-game secara otomatis.


Cara Install Aplikasi Steam di PC

Jika kamu tertarik dengan koleksi game-game online, Steam dapat menjadi pilihan rujukan. Steam mendukung banyak game yang terkoneksi di dalamnya. Ada ratusan game dengan berbagai macam genre yang mungkin kamu suka. Untuk mendapatkan game-game ini, kamu perlu login ke akun Steam. Namun, perlu dicatat bahwa kamu perlu install aplikasi Steam di PC dulu untuk dapat login.

1. Kunjungi website resmi Steam.

2. Klik “Join Steam” (pembuatan akun Steam). 

3. Tentukan username dan password untuk akun Steam

Ingat, username dan password ini dapat digunakan untuk login ke dalam game.

4. Login akun Steam yang baru saja dibuat.

5. Klik “Install Steam” (pojok kanan bagian atas).

6. Kemudian klik “Install Steam”.

Cara Install Aplikasi Steam di PC

Dengan layanan Steam, kamu dapat menemukan ribuan game yang menarik. Sebagaian game dapat dimiliki dengan gratis dan sebagian lagi harus membayar (membeli). Untuk dapat menginstall game-game free, kamu perlu menemukan game itu, lalu klik Play. Secara otomatis, aplikasi Steam akan mendownload game yang ingin dimainkan. Saya contohkan, misalnya kamu ingin install game Dota 2 di Steam.

Steam juga memfasilitasi penggunanya untuk melakukan traksaksi jual beli item-item game. Item-item itu meliputi berbagai macam game-game yang terkoneksi, seperti Counter Strike 2, Dota 2, PUBG, Team Fortrees, Payday 2, Rust 2, dan lainnya. Transaksi jual beli itu dilakukan di market Steam dengan menemukan item game yang diinginkan.


Apa itu Market Steam?

Steam Market adalah platform yang disediakan oleh Valve Corporation di dalam ekosistem Steam. Market Steam biasa disebut juga dengan istilah Steam Community Market. Fungsinya adalah untuk memungkinkan pemilik akun Steam untuk dapat membeli dan menjual item-item digital. Tentu saja, item-item itu adalah item-item game yang didukung oleh Steam, seperti Dota 2, Counter Strike 2, Rust, PUBG, dan game-game lainnya.

Steam hanya mendukung sebagian game yang terkoneksi saja. Item-item yang diperjualbelikan di sana meliputi skin, kartu koleksi, senjata, gem, dan jenis-jenis item lainnya. Selain itu, banyak juga game-game online yang tidak terkoneksi di Steam. Untuk melakukan transaksi jual beli item game-game ini, tentu tidak dapat dilakukan di dalam akun Steam.


Kategori Item Yang Dapat Dijual dan Dibeli di Market Steam

Meskipun Steam melayani transaksi jual beli item game, tetapi tidak semua item dapat dijual. Item yang dapat dijual dan dibeli di market Steam hanya item dengan kategori marketable. Untuk itu, kamu perlu mengetahui item-item game dengan kategori tertentu. Ini berhubungan dengan apakah item tersebut dapat dijual atau tidak di akun Steammu:

  • Marketable: Item dengan kategori marketable adalah item yang bisa dijual dan dibeli di market Steam. Tetapi, item marketable belum tentu statusnya tradable.
  • Tradable: Item dengan kategori tradable adalah item yang dapat digunakan untuk melakukan trade offer. Biasanya, setiap item yang tradable sudah pasti marketable.
  • Not marketable: Kebalikan dari marketable, tidak dapat dijual di market Steam.
  • Not tradable: Kebalikan dari tradable, tidak dapat digunakan untuk trade.


Item Marketable di Market Steam Belum Tentu Tradable

Topik ini menjadi poin menarik untuk dijelaskan. Item marketable belum tentu dapat digunakan untuk trade. Biasanya, ini terjadi saat kamu baru saja membeli item di market Steam. Ada waktu cooldown untuk dapat digunakan trade. Ini artinya, item dapat dijual ke market Steam tetapi tidak dapat ditrade ke pengguna Steam lain. Waktu cooldown trade item biasanya sekitar 7 hari sampai 15 hari.


Cara Beli Item Game di Market Steam

Untuk dapat membeli item game di market Steam, kamu perlu mempunyai saldo Steam yang mencukupi. Apabila belum punya, kamu dapat mengisinya dengan kartu kredit atau Voucer Wallet Steam. Voucher Wallet Steam dapat didapatkan dengan membelinya di website-website jual voucher game. Selain itu, mengisi Wallet Steam menjadi salah satu syarat untuk mengatasi akun Steam yang limited (dibatasi). Berikut cara membeli item game di market Steam.

1. Login ke akun Steam

2. Klik menu “Community” – “Market”.

Cara Beli Item Game di Market Steam

3. Cari nama item game di kolom pencarian.

Membeli item game di market Steam

4. Klik item game yang ingin dibeli.

5. Klik “Buy Now”.

Membeli item game di market Steam

Pastikan memilih harga item yang lebih murah untuk meminimalisir pnegeluaran saldo Steam. Apabila kamu kesulitan mencari item yang diinginkan, kamu dapat mencari item pada game tertentu dan kategori item-itemnya. Ini dilakukan agar menemukan jenis item yang akan dibeli dengan pencarian lebih spesifik.

1. Klik “Show advanced options”.

Mencari item game secara spesifik di market Steam

2. Pilih game yang diinginkan, centang kategori-kategori item game.

3. Klik “Search”.

Mencari item game berdasarkan kategori item di market Steam

4. Pilih dan pilah itemnya, lalu klik item game yang ingin dibeli

5. Klik “Buy Now”.


Cara Jual Item Game di Market Steam

Apabila kamu memiliki item-item koleksi di inventory akun Steammu, itu apat dijual. Saya ingatkan kembali bahwa item yang dapat dijual adalah item dengan kategori marketable. Lebih jelas, dapat dicermati dan dipahami penjelasan pada sub-sub topik di atas. Berikut cara menjual item game di market Steam, misalnya saya contohkan item game Dota 2:

1. Klik menu nama akun Steammu, klik “Inventory”.

Inventory item game di akun Steam

2. Klik “Show advanced options”

3. Centang “Marketable”.

Item marketable di inventory Steam

4. Klik item yang ingin dijual, klik “Sell”.

Jual item game di market Steam

Harga item game yang ditampilkan di informasi item di halaman inventory Steam adalah harga yang paling murah. Apabila kamu ingin itemmu cepat laku dibeli, pastikan menjual item dengan harga lebih murah. Sebaliknya, item yang kamu jual dengan harga lebih mahal mungkin membutuhkan waktu lama agar laku terjual.


Saldo Akun Steam Tidak Dapat Dicairkan Langsung ke Rekening Bank

Ketika kamu membaca informasi dalam tutorial ini, jangan langsung memahami bahwa saldo Steam dapat dicairkan ke rekening bank. Pihak Valve tidak mengizinkan pencairan saldo Steam secara langsung ke rekening bank atau kartu kredit. Saldo di akun Steam hanya dapat digunakan untuk transaksi jual beli di market Steam.

Apabila kamu ingin mencairkannya ke rekening bank, gunakan jasa website-website pihak ketiga. Misalnya website-website jual beli item game Dota 2. Dengan menggunakan layanan website-website ini, kamu dapat mencairkan hasil jual beli item game dari Steam. Coba perhatikan alur pencairan jual beli item game ke rekening bank berikut:

Alur mencairkan uang dari Steam